Kebutuhan Kubik Bata Hebel Rumah 7x10 Meter

By Admin - 20 July 2023
DAFTAR ISI

Untuk menghitung kebutuhan bata hebel untuk membangun rumah ukuran 7x10 meter sangat mudah, ikuti langkah-langkah dibawah ini secara bertahap.

Tentukan ukuran

Pertama-tama tentukan dahulu ukuran panjang, lebar dan tinggi tembok rumah, ukuran kamar tidur, pintu dan kamar mandi.

  • Ukuran bangunan rumah : 7 x 10 meter.
  • Tinggi dinding : 3,5 meter.
  • Lebar pintu : 0.8 meter.
  • Tinggi pintu : 2 meter.
  • Ukuran kamar 3 x 4 meter.
  • Ukuran kamar mandi 1,5 x 1,5 meter.

Luas permukaan total

Langkah kedua, hitung luas permukaan dinding keseluruhan dengan mengabaikan pertemuan-pertemuan dinding dan lobang untuk pintu.

  • Luas tembok keliling : (7+7+10+10) x 3,5 = 119 m2
  • Luas dinding 2 kamar tidur :(3+3+4+4) x 3,5 x 2 = 98 m2
  • Luas dinding kamar mandi : (1,5 x 4) x 3,5 = 21 m2
  • Total : 119 + 98 + 21 = 238 m2.

Denah rumah 7x10 meter

Pengurangan luas dinding

Langkah ketiga hitung luas permukaan pintu dan pertemuan dinding.

  • Luas 5 pintu : 5 x 0.8 x 2 = 8 m2.
  • Pertemuan dinding 2 kamar : 2 x 3 x 3,5 = 21 m2.
  • Pertemuan dinding 2 sisi kamar mandi : 2 x 1,5 x 3,5 = 10,5 m2.
  • Total : 8 + 21 + 10,5 = 39,5 m2.

Luas dinding rumah

Kurangi luas permukaan dinding total dengan pengurangan luas pintu dan pertemuan dinding.

238 m2 - 39,5 m2 = 198,5 m2.

Nah sekaranng kita sudah mengetahui luas permukaan dinding atau tembok rumah yang akan dibangun nanti, tinggal menghitung bata hebel yang diperlukan untuk rumah.

Kebutuhan bata hebel

Langkah terakhir untuk mendapatkan jumlah bata yang diperlukan untuk membangun rumah tersebut adalah dengan cara mengalikan luas dinding rumah dengan ketebalan bata. Bila ketebalan bata adalah 10 cm maka konversikan dulu tebal bata ke meter yaitu : 0,1 meter.

Hasil akhir : 198,5 m2 x 0,1 m = 19,85 m3.

Jadi kesimpulan untuk menjawab pertanyaan berapa kubik hebel untuk rumah berukuran 7x10 meter dengan 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi sesuai denah kamar di atas yaitu diperoleh hasil 19,85 kubik atau sekitar 20 kubik.
Cara lain yang lebih mudah bisa cek di artikel berikutnya untuk rumah kecil 2 lantai.

 

Jual Beli Properti Rumah Apartemen Tanah