Inspirasi Denah Lantai 2 Rumah Minimalis Sederhana 2022

By Pc - 04 June 2022

Hunian minimalis mengutamakan fungsi ruang yang dimaksimalkan tanpa meninggalkan aspek estetik pada rumah tersebut. Gambaran rumah sederhana yang nyaman sangat ditentukan dengan pengaturan ruang yang tepat sehingga penghuni akan merasa mudah untuk melakukan aktivitas serta lahan yang terbatas bisa dimanfaat semaksimal mungkin. Nah, untuk kamu yang ingin membangun rumah minimalis sederhana 2022 dengan 2 lantai, kamu bisa membaca referensi denah 2 lantai sederhana berikut :

Rumah Minimalis 2 Lantai 3 Kamar

Desain rumah ini cocok untuk kamu yang memiliki lebih banyak anggota keluarga. Karena, dengan adanya lantai 2 maka rumah kamu bisa menambah lebih banyak jumlah kamar. Kamu bisa menyertakan 2-4 kamar tidur dengan dua kamar mandi sesuai dengan kebutuhan. Lantai dasar bisa kamu fungsikan untuk ruang-ruang utama seperti ruang tamu, dapur, ruang makan, dan ruang keluarga.
Rumah Minimalis Sederhana 2022
Untuk lantai atas, kamu bisa memaksimalkan untuk tiga kamar tidur dengan tambahan kamar mandi. Sehingga, rumah dua lantai kamu akan memiliki ruangan yang fungsional dan efisien.

Rumah Minimalis 2 Lantai Fasilitas Ekstra

Nah, untuk kamu yang memiliki rumah dengan 2 lantai dengan memaksimalkan fasilitas yang ada di rumah kamu, kamu bisa memakai melihat referensi denah lantai 2 sederhana. Jika kamu tinggal sendiri atau hanya bersama pasangan otomatis kebutuhan kamar tidur kamu tidak akan banyak. Dengan begitu, kamu bisa memaksimalkan ruang di rumah kamu untuk spot-spot yang bisa kamu pakai dan nikmati di rumah.
Rumah minimalis dengan fasilitas ekstra

Contohnya ialah untuk lantai dasar kamu tetap memanfaatkannya sebagai tempat ruang-ruang utama mulai dari ruang tamu, dapur, hingga taman belakang. Kemudian, untuk lantai dua bisa diisi dengan kamar tidur yang nyaman, walk-in closet, kamar mandi yang nyaman, ruang kerja hingga perpustakaan mini atau spot gym mini untuk kamu yang gemar membaca dan berolahraga. Dengan memiliki hunian dua lantai, kamu bisa memiliki fasilitas ekstra di rumah dengan pengaturan ruangan yang lebih mudah.

Desain Rumah 2 Lantai dengan Area Terbuka

Jika kamu menyukai untuk memiliki rumah dengan ruang terbuka, kamu bisa memilih desain rumah berlantai dua dengan area foyer di lantai pertama. Area foyer atau ruang terbuka yang cukup luas terletak setelah pintu depan. Sehingga tamu akan melewati ruang terbuka ini sebelum masuk ke rumah. Rumah dengan denah lantai 2 yang dimaksimalkan untuk kamar tidur ini bisa menjadi opsi untuk kamu yang ingin memiliki lebih banyak ruang di lantai dasar. Selain itu, memiliki area yang terbuka akan lebih menambah kesan luas bagi rumah kamu.

Nah, itulah tiga referensi desain denah lantai 2 sederhana tapi nyaman untuk kamu yang ingin memiliki hunian minimalis dengan pengaturan ruang yang fleksibel. Semoga bermanfaat! Baca juga rumah sederhana 3 kamar di kampung.

Jual Beli Properti Rumah Apartemen Tanah